Belajar Dari Pengalaman Orang Itu Adalah Hal Yang Sangat Berharga

Saat kita ingin menjadi orang baik, dan ingin berubah menjadi orang baik. Bukan berarti kita jadi membatasi diri, dan akhirnya mencari teman yang baik semua. Dan tumbuh besar di lingkungan yang semuanya baik juga tidaklah baik juga. Kadang kita perlu bertemu dengan orang yang berbeda dengan kita. Bertemu dengan orang yang memiliki latar belakang jauh dengan kita, cara berpikir yang berbeda dengan kita. Sehingga kita bisa belajar hal baru.

Belajar Dari Pengalaman Orang Itu Adalah Hal Yang Sangat Berharga

Kadang kita butuh orang jahat, untuk bisa mengerti bagaimana menjadi orang baik. Sehingga tidak ada salahnya kalian berteman dengan siapa pun. Kenal dan jalan dengan siapa pun. Baik dia anak baik, polos, atau yang nakal dan urak-urakan sekalipun. Semakin banyak karakter orang yang anda bisa temui, itu semakin bagus. Sehingga pengetahuan anda semakin luas. Pandangan anda akan suatu hal semakin terbuka. Jadi anda bisa belajar hal baru, dan itu rasanya nikmat sekali.

Belajar dari pengalaman orang juga merupakan salah satu pelajaran yang berharga. Itu mengajarkan kita hal yang sangat besar. Sehingga kita bisa menjadi orang yang lebih baik kedepan. Sehingga anda bisa mengerti itu tidak baik, sehingga anda kedepannya, tidak akan menjadi korban atau pelaku dari sebuah kejadian yang buruk.  Jangan menunggu untuk merasakannya secara langsung, baru anda berhenti. Kalau bisa belajar dari pengalaman orang, belajarlah. Karena tidak akan ada kesempatan kedua untuk anda bertemu dengan orang yang seperti itu. Karena setiap orang memiliki ceritanya masing-masing. Memiliki pengalaman hidup yang lekukannya beda-beda.

Percayalah itu akan menjadi modal yang kuat untuk membangun karaktermu yang bijak. Dengan mempelajari dari pengalaman orang, Itu bisa memperkuatkan pertahanan mu. Sehingga anda bisa mencegah hal buruk lainnya terjadi dalam hidupmu atau hidup orang lain yang ada di sekitar anda. Pengalaman setiap orang itu beragam dan semuanya berharga, walaupun itu pengalaman buruk sekalipun. Karena tanpa pengalaman buruk itu, tidak akan terbentuk seseorang dengan karakter yang kuat seperti sekarang ini.